PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PANTUN PADA SISWA KELAS XI JB1 SMK PGRI 4 DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2015/2016

Fridayanthi, Putu Dessy and Dewi, Ni Wayan Rosmita Kumala (2019) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PANTUN PADA SISWA KELAS XI JB1 SMK PGRI 4 DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2015/2016. Working Paper. IKIP PGRI Bali, Denpasar, Indonesia. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Artikel MP NHT Dessy Fridayanthi.pdf

Download (223kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas keterampilan menulis pantun pada siswa kelas XI dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT), dan untuk mengetahui respon siswa kelas XI dalam pembelajaran menulis pantun dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT). Subjek penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas XI JB1 SMK PGRI 4 Denpasar tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 43 orang siswa, terdiri dari 19 orang siswa perempuan dan 24 orang siswa laki-laki, objek penelitian adalah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT). Metode penelitian yang digunakan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai, yaitu 1) rancangan penelitian, 2) setting penelitian, 3) subjek dan objek penelitian, 4) prosedur penelitian, 5) metode pengumpulan data, 6) metode pengolahan data, dan 7) menarik simpulan. Dapat disimpulkan bahwa (1) Ada peningkatkan kemampuan menulis pantun pada siswa kelas XI Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) terjadi peningkatan sebesar 27,91% dari 58,14% pada siklus I menjadi 86,05% pada siklus II. (2) Ada meningkatkan respon siswa kelas XI JB1 SMK PGRI 4 Denpasar tahun pelajaran 2015/2016 pada penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) dalam mengikuti pembelajaran menulis pantun.

Item Type: Monograph (Working Paper)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan menulis pantun, model pembelajaran kooperatif tipe NHT, respon siswa
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik
Depositing User: Rees Jati Prakasa
Date Deposited: 04 Jul 2019 14:51
Last Modified: 04 Jul 2019 14:51
URI: http://repo.mahadewa.ac.id/id/eprint/61

Actions (login required)

View Item View Item