STUDI KETERBACAAN TEKS GEGURITAN I GEDE BASUR DAN I KETUT BUNGKLING KARYA KI DALANG TANGSUB

Suarta, I Made STUDI KETERBACAAN TEKS GEGURITAN I GEDE BASUR DAN I KETUT BUNGKLING KARYA KI DALANG TANGSUB. IKADBUDI. (Submitted)

[img]
Preview
Text
STUDI KETERBACAAN TEKS GEGURITAN I GEDE BASUR DAN I KETUT BUNGKLING KARYA KI DALANG TANGSUB.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Teks Geguritan I Gede Basur dan teks Geguritan Ketut Bungkling, merupakan dua teks geguritan unik di Bali. Keunikannya terlihat pada keberadaan kedua teks tersebut di tengah-tengah masyarakat. Sebagai karya sastra tradsional, kedua teks ini sangat terkenal karena selain sering dibaca dan dinyanyikan oleh penggemar seni magegitan di bali, kedua teks ini juga sebagai inspirasi dalam dunia pentas seni klasik di Bali. Tokoh I Gede Basur dan I Ketut Bungkling sangat monumental bagi masyarakat Bali. Tokoh I Gede Basur terkenal kehebatannya dalam menjalankan ilmu hitam; sedangkan tokoh I Ketut Bungkling terkenal sebagai tokoh yang sangat kritis terhadap lingkungannya. Anegnya, ke dua teks ini sampai saat ini tidak ditemukan teks individualnya. Keterbacaan kedua teks dimaksud dilakukan melalui teks yang berjudul Geguritan Kidung Prembon (KP) Penelusuran studi ini dilakukan dengan 'pisau bedah' interteks danresepsi untuk mengungkapkan jalinan teks dan proses keterbacaan kedua teks karya Ki Dalang Tangsub (Geguritan I Gede Basur dan I Ketut Bungkling) atas teks Geguritan Kidung Prembon (KP). Dengan metode hermeneutikdiharapkan penjelasan tentang asal-usul kedua teks Ki Dalang Tangsub dapat dijelaskan.

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: BPM - Badan Penjamin Mutu
Depositing User: I Made Suarta
Date Deposited: 01 Oct 2020 04:01
Last Modified: 01 Oct 2020 04:01
URI: http://repo.mahadewa.ac.id/id/eprint/1322

Actions (login required)

View Item View Item